Universitas Amikom Purwokerto
Berita   |  Berita

Berita

Prodi Ilkom Teken MoU dengan Pemdes Rempoah

admin | 2021-09-19 13:15:31

Perkuat implementasi tri dharma perguruan tinggi, Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Amikom Purwokerto teken Memorandum of Understanding (MoU) dengan Pemerintah Desa Rempoah, Kecamatan Baturaden, Kabupaten Banyumas. Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Amikom Purwokerto, Prita Suci Nurcandrani, S.Sos., M.Si., M.I.Kom, mengatakan, kerja sama ini berkaitan dengan kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Terpisah, Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Amikom Purwokerto, Ade Tuti Turistiati, MIRHRM mengatakan kerja sama ini akan mencakup beberapa bidang mulai dari pertukaran narausbner, penelitian, publikasi, pengabdian masyarakat dan penyelenggaraan forum ilmiah. Ade berharap hubungan baik yang terjalin antara Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Amikom Purwokerto dan Pemerintah Desa Rempoah dapat memberikan kebermanfaatan satu sama lain.